retty

Thursday, November 29, 2012

asuhan kebidanan



ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE PATOLOGI PADA NY.”I”
USIA 36 TAHUN GIII P2002 Ab000 UK 28 MINGGU J/T/H/I DENGAN LETAK LINTANGDI POLI KIA RSUD Dr.R SOEDARSONO PASURUAN 



Tanggal, 04 September 2012

Asuhan Kebidanan Ini Disusun Untuk Memenuhi Tugas
Praktek Klinik Kebidanan I Semester V





                                                                       
DISUSUN OLEH :
Retty Rahmadhani Halimah
BOBO101145



SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KENDEDES MALANG
PROGRAM STUDI DIII KEBIDANAN
SEPTEMBER 2012
LEMBAR PENGESAHAN



Nama  :    RETTY RAHMADHANI HALIMAH
NIM    :    BOBO101145
Judul      : ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE PATOLOGI PADA NY.”I”USIA 36 TAHUN GIII P2002 Ab000 UK 28 MINGGU J/T/H/I DENGAN LETAK LINTANGDI POLI KIA RSUD Dr.R SOEDARSONO PASURUAN 








Malang,  04  September 2012
Mengetahui,


          Pembimbing Akademik                                              Pembimbing Klinik




       (Eva Inayatul F , SKM )                                         (AMd. Keb )




KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur senantiasa penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan kasih dan karunia-Nya maka penulis dapat menyelesaikan Asuhan Kebidanan Antenatal Care Patologi Pada Ny.”I” Usia 36 Tahun GIII P2002 Ab000 Uk 28 Minggu J/T/H/I Dengan Letak Lintang” Laporan Asuhan Kebidanan ini disusun untuk memenuhi Tugas Praktek Kebidanan dan tidak lupa penulis juga mengucapkan terima kasih kepada :
1.      dr Mulyohadi Sungkono SpOG(K) selaku Pembina Yayasan STIKes Kendedes.
2.      drg Suharwati selaku Ketua Yayasan STIKes Kendedes.
3.      dr. Endah Puspitorini MscIH.DTMPH, selaku ketua PLH yayasan STIKes  Kendedes Malang.
4.      Edi Murwani Amd.Keb,S.Pd,MMRS selaku ketua STIKes Kendedes Malang
5.      Indah Mauludiyah,SST,MPH selaku Ka Prodi DIII Kebidanan STIKes Kendedes.
6.      , Amd Keb, selaku Kepala Ruang Poli KIA RSUD dr.Soedarsono Pasuruan .
7.      Eva Inayatul F  ,SKM selaku pembimbing akademik
8.      Semua  pihak yang turut membantu dalam menyelesaikan makalah ini.

Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan asuhan kebidanan ini karena keterbatasan kemampuan.Untuk itu, penulis mohon maaf apabila dalam makalah ini banyak kekurangan dan penulis mengharapkan kritik dan saran untuk perbaikan makalah ini.

                                                                                   

Malang, 04 september  2012



Penyusun


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL...................................................................................... ........ i
KATA PENGANTAR.......................................................................................... ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................ iii
BAB 1 : PENDAHULUAN
1.1    Latar Belakang ................................................................................... 1
1.2    Rumusan Masalah .............................................................................. 1
1.3    Tujuan ................................................................................................ 2
BAB 2 : PEMBAHASAN
2.1  Pengertian.............................................................................................. 3
2.2  Tindakan kegatdaruratan yang di laksanakan puskesmas 
      poned.................................................................................... ................. 3
2.3  Tujuan puskesmas poned....................................................................... 4
2.4   POA............................................................................................... ....... 6
BAB 3 : PENUTUP
3.1  Kesimpulan ......................................................................................... 12
3.2  Saran ................................................................................................... 12
DAFTAR PUSTAKA



.3       Konsep Letak Lintang
2.3.1    Definisi

Letak lintang adalah suatu keadaan dimana janin melintang di dalam uterus dengan kepala pada sisi yang satu sedangkan bokong pada sisi yang lain. Pada umumnya bokong berada sedikit lebih tinggi daripada kepala janin, sedangkan bahu berada pada pintu atas panggul. Punggung janin dapat berada di depan (dorsoanterior), di belakang (dorsoposterior) atau di bawah (dorsoinferior).
Letak lintang adalah suatu keadaan dimana janin melintang di dalam uterus dengan kepala pada sisi yang satu sedangkan bokong berada pada sisi yang lain. Letak lintang merupakan salah satu malpresentasi janin yang dapat menyebabkan kelambatan atau kesulitan dalam persalinan. Letak lintang merupakan keadaan yang berbahaya karena besarnya kemungkinan risiko kegawatdaruratan pada proses persalinan baik pada ibu maupun janin.
Letak lintang adalah letak janin dengan posisi sumbu panjang tubuh janin memotong atau tegak lurus dengan sumbu panjang Ibu. Pada letak oblik biasanya hanya bersifat sementara, sebab hal ini merupakan perpindahan letak janin menjadi letak lintang atau memanjang pada persalinan.
Pada letak lintang, bahu biasanya berada di atas pintu atas panggul sedangkan kepala terletak pada salah satu fosa iliaka dan bokong pada fosa iliaka yang lain kondisi seperti ini disebut sebagai presentasi bahu atau presentasi akromion. Posisi punggung dapat mengarah ke posterior, anterior, superior, atau inferior, sehingga letak ini dapat dibedakan menjadi letak lintang dorso anterior dan dorso posterior

2.3.2     Etiologi
Penyebab letak lintang adalah :
ü  Dinding abdomen teregang secara berlebihan disebabkan oleh kehamilan multivaritas pada ibu hamil dengan paritas 4 atau lebih terjadi insiden hampir sepuluh kali lipat dibanding ibu hamil nullipara. Relaksasi dinding abdomen pada perut yang menggantung akibat multipara dapat menyebabkan uterus berali kedepan. Hal ini mengakibatkan defleksi sumbu panjang janin menjauhi sumbu jalan lahir, sehingga terjadi posisi oblik atau melintang.
ü  Janin prematur, pada janin prematur letak janin belum menetap, perputaran janin sehingga menyebabkan letak memanjang.
ü  Plasenta previa atau tumor pada jalan lahir. Dengan adanya plasenta atau tumor dijalan lahir maka sumbu panjang janin menjauhi sumbu jalan lahir.
ü  Abnormalitas uterus, bentuk dari uterus yang tidak normal menyebabkan janin tidak dapat engagement sehingga sumbu panjang janin menjauhi sumbu jalan lahir.
ü  Panggul sempit, bentuk panggul yang sempit mengakibakan bagian presentasi tidak dapat masuk kedalam panggul (engagement) sehingga dapat mengakibatkan sumbu panjang janin menjauhi sumbu jalan lahir.



2.3.3  Diagnosis
  1. Mudah ditegakkan bahkan dengan pemeriksaan inspeksi saja. Abdomen biasanya melebar kearah samping dan pundus uteri melebar di atas umbilicus
  2. Pemeriksaan abdomen dengan palpasi perasat leopold mendapatkan hasil :
ü  Leopold 1 pundus uteri tidak ditemukan bagian janin.
ü  Leopold II teraba balotemen kepala pada salah satu fosa iliaka dan bokongpada fosa iliaka yang lain
ü  Leopold III dan IV tidak ditemukan bagian janin, kecuali pada saat persalinan berlangsung dengan baik dapat teraba bahu didalam rongga panggul. Bila pada bagian depan perut ibu teraba suatu dataran keras yang melintang maka berarti punggung anterior. Bila pada bagian perut ibu teraba bagian – bagian yang tidak beraturan atau bagian kecil janin berarti punggung posterior
  1. Pada pemeriksaan dalam teraba bagian yang bergerigi yaiti tulang rusuk pada dada janin diatas pintu atas panggul pada awal persalinan. Pada persalinan lebih lanjut teraba klavikula.posisi aksilla menunjukkan kemana arah bahu janin menghadap tubuh ibu. Bila persalinan terus berlanjut bahu janin akan masuk rongga panggul dan salah satu lengan sering menumbun (lahir terlebih dahulu) kedalam vagina dan vulva

2.3.4 Penatalaksanaan
Apabila pada pemeriksaan antenatal ditemukan letak lintang, sebaiknya diusahakan menjadi presentasi kepala dengan versi luar. Sebelum melakukan versi luar harus dilakukan pemeriksaan teliti ada atau tidaknya panggul sempit, tumor dalam panggul, atau plasenta previa, sebab dapat membahayakan janin dan meskipun versi luar berhasil, janin mungkin akan memutar kembali. Untuk mencegah janin memutar kembali, ibu dianjurkan menggunakan korset dan dilakukan pemeriksaan antenatal ulangan untuk menilai letak janin. Ibu diharuskan masuk rumah sakit lebih dini pada permulaan persalinan, sehingga apabila terjadi perubahan letak, segera dapat ditentukan prognosis dan penanganannya. Pada permulaan persalinan, masih dapat diusahakan mengubah letak lintang janin menjadi presentasi kepala asalkan pembukaan masih kurang dari 4 cm dan ketuban belum pecah.
Pada primigravida, jika versi luar tidak berhasil sebaiknya segera dilakukan seksio sesaria. Sikap ini berdasarkan pertimbangan-pertimbangan sebagai berikut:
ü  Bahu tidak dapat melakukan dilatasi pada serviks dengan baik, sehingga pada primigravida kala I menjadi lama dan pembukaan serviks sukar menjadi lengkap
ü  Karena tidak ada bagian besar janin yang menahan tekanan intra-uterin pada waktu his, maka lebih sering terjadi ketuban pecah sebelum pembukaan serviks sempurna dan dapat mengakibatkan terjadinya prolapsus funikuli
ü  Pada primigravida versi ekstraksi sulit dilakukan.
Pertolongan persalinan letak lintang pada multipara bergantung kepada beberapa faktor. Apabila riwayat obstetri yang bersangkutan baik, tidak didapat kesempitan panggul, dan janin tidak seberapa besar, dapat ditunggu dan diawasi sampai pembukaan lengkap untuk melakukan versi ekstraksi. Selama menunggu harus diusahakan supaya ketuban tetap utuh dan melarang ibu meneran atau bangun. Apabila ketuban pecah sebelum pembukaan lengkap dan terdapat prolapsus funikuli, harus segera dilakukan seksio sesaria. Jika ketuban pecah, tetapi tidak ada prolapsus funikuli, maka bergantung tekanan dapat ditunggu sampai pembukaan lengkap kemudian dilakukan versi ekstraksi atau mengakhiri persalinan dengan seksio sesaria. Dalam hal ini, persalinan dapat diawasi untuk beberapa waktu guna mengetahui apakah pembukaan terjadi dengan lancar atau tidak. Versi ekstraksi dapat dilakukan pula pada kehamilan kembar, apabila setelah bayi pertama lahir, ditemukan bayi kedua berada dalam letak lintang.
Pada letak lintang kasep, bagian janin terendah tidak dapat didorong ke atas, dan tangan pemeriksa yang dimasukkan ke dalam uterus tertekan antara tubuh janin dan dinding uterus. Demikian pula ditemukan lingkaran Bandl yang tinggi. Berhubung adanya bahaya ruptur uteri, letak lintang kasep merupakan kontraindikasi mutlak melakukan versi ekstraksi. Bila janin masih hidup, hendaknya dilakukan seksio sesaria dengan segera.
Versi dalam merupakan alternatif lain pada kasus letak lintang. Versi dalam merupakan metode dimana salah satu tangan penolong masuk melalui serviks yang telah membuka dan menarik salah satu atau kedua tungkai janin ke arah bawah. Umumnya versi dalam dilakukan pada kasus janin letak lintang yang telah meninggal di dalam kandungan dengan pembukaan serviks lengkap. Namun, dalam keadaan tertentu, misalnya pada daerah-daerah terpencil, jika dilakukan oleh penolong yang kompeten dan berpengalaman, versi dalam dapat dilakukan untuk kasus janin letak lintang yang masih hidup untuk mengurangi risiko kematian ibu akibat ruptur uteri. Namun, pada kasus letak lintang dengan ruptur uteri mengancam, korioamnionitis dan risiko perdarahan akibat manipulasi uterus, maka pilihan utama tetaplah seksio sesaria.

2.4 Tinjauan Manajemen Varney
Adalah penerapan fungsi dan kegiatan yang menjadi tanggungjawab dalam pelayanan pada klien yang  mempunyai kebutuhan atau masalah dalam bidang kesehatan selama masa hamil, bersalin, nifas, bayi baru lahir dan KB.
I.       Pengkajian
Dilakukan dengan mengumpulkan semua data baik data subyektif maupun obyektif. Data subyektif disertai hari/tanggal dan jam pada saat dilakukan pengkajian, tanggal masuk rumah sakit, jam masuk ruman sakit, nomor register.
A.   Data Subyektif
1.         Biodata
-     Nama Ibu dan suami
R/   Agar dapat mengenal atau memanggil penderita dan tidak keliru dengan penderita-penderita lainya.
-     Umur
R/ Mempengaruhi fungsi alat-alat tubuh dan proses pemulihan alat-alat reproduksi kebentuk semula sebelum hami
-     Suku/Bangsa
R/ Mempengaruhi dalam melakukan komunikasi antara petugas dan ibu.


-     Agama
R/   Di nyatakan berhubungan dengan perawatan penderita misalnya pantangan makan daging dan dalam keadaan gawat ketika memberikan pertolongan dan perawatan dapat di ketahui dengan siapa harus berhubungan.
-     Pendidikan
R/   Tingkat penyampaian taraf hidup dan sosial ekonomi ibu agar nasehat kita nanti sesuai.
-     Pekerjaan
R/ Mengetahui bagaimana taraf hidup dan sosial ekonomi ibu agar nasehat kita nanti sesuai.
-     Alamat 
R/   Agar dapat mengenal dan memanggil penderita dan tidak keliru dengan penderita-penderita lainnya.
2.         Keluhan Utama
R/   Untuk mengetahui masalah-masalah yang di hadapi ibu saat di lakukan pengkajian oleh petugas kesehatan
3.         Riwayat kesehatan yang lalu
R/ Untuk mengetahui apakah ibu menderita penyakit menurun atau penyakit menular. 
4.         Riwayat kesehatan keluarga
R/ Untuk mengetahui apakah ada keluarga ibu yang menderita Penyakit hipertensi, jantung, kencing manis, dan riwayat kembar atau tidak.
5.         Riwayat haid 
Untuk mengetahui keadaan alat reproduksi normal atau tidak.
-          Menarche
-          Siklus
-          Lama
-          Jumlah
-          Disminore
6.         Riwayat perkawinan
R/   Untuk membantu menentukan bagaimana fungsi alat reproduksi. 
7.         Riwayat kehamilan, persalinan, dan nifas yang lalu
R/   Untuk mengetahui komplikasi atau masalah yang pernah terjadi sehingga dapat di lakukan tindakan yang tepat.
8.         Riwayat kehamilan sekarang
R/   Untuk mengetahui keluhan waktu hamil, periksa hamil, tempat periksa, obat yang di berikan serta imunisasi.
9.         Riwayat KB
R/   Untuk mengetahui jenis alat kontrasepsi yang cocok untuk ibu dan alat kontrasepsi yang akan di pakai kembali setelah kelahiran anaknya.
10.     Pola kebiasaan sehari-hari
R/   Untuk mengetahui pola nutrisi, eliminasi, istirahat, kebersihan, aktifitas, kebiasaan dan rekreasi.
11.     Riwayat psikologi
R/   Untuk mengetahui kondisi kejiwaan atau psikologis pada ibu.
12.     Data Sosial Budaya
R/   Agar tidak ada kesalahan dalam menyampaikan informasi pada ibu yang berlaktarbelakang sosial budaya di daerahnya.
13.     Data spiritual
R/   Untuk mengetahui agama dan kepercayaan ibu serta pelaksanaan ibadah.
B.   Data Objektif
1.         Pemeriksaan umum
Untuk mengetahui bagaimana kesehatan umum ibu
-    Keadaan Umum     :    Baik
-    Kesadaran              :    Composmentis
-       Tanda-tanda Vital  :
·    Tekanan darah   :    Normal atau tidak (kenaikan sistolik < 30 mmHg atau diastolik <15 mmHg).
·    Denyut nadi      :    Normal atau tidak, cepat atau lemah
·    Suhu badan       :    Normal atau meningkat
2.      Pemeriksaan fisik
a.       Inspeksi
-    Kepala        :    Simetris atau tidak, tampak benjolan abnormal atau tidak, ada lesi atau tidak, kulit kepala besih atau tidak
-    Rambut      :    Hitam atau tidak, rontok atau tidak
-    Wajah         :    Pucat atau tidak, nampak tanda cloasma gravidarum atau tidak, muka odema atau tidak
-    Mata           :    Konjugtiva pucat atau tidak, sklera ikhterus atau tidak
-    Hidung       :    Simetris atau tidak, bersih atau tidak, ada sekret atau tidak
-    Mulut         :    Stomatitis atau tidak, lidah kotor atau tidak, ada caries atau tidak
-    Leher          :    Nampak pembesaran kelenjar tiroid, vena jugularis, dan kelenjar limfe atau tidak
-    Payudara    :    Hiperpigmentasi areola mamae atau tidak, puting susu menonjol atau tidak
-    Abdomen   :    Ada bekas operasi atau tidak
-    Genetalia    :    Apa yang keluar bersih atau tidak, varises atau tidak, odema atau tidak
-    Ektremitas  :    Atas    :    Simetris atau tidak
                             Bawah :   Simetris atau tidak, odema atau tidak. Varises atau tidak
b.      Palpasi
-    Kepala        :    Teraba benjolan yang abnomar atau tidak
-    Leher          :    Teraba pembesaran kelenjar tiroid dan vena jugularis atau tidak.
-    Payudara    :    Teraba benjolan abnormal atau tidak.
-    Abdomen   :    Teraba benjolan abnormal atau tidak.
·         Leopold 1    :    TFU dan teraba apakah di fundus
·         Leopold II   :    Teraba apakah di bagian kanan atau kiri perut ibu
·         Leopold III      :     Apakah yang menjadi bagian terdahulu
·         Leopold IV      :     Seberapa jauh bagian terdahulu masuk PAP
c.       Auskultasi
-    Dada          :    Ada wheezing dan ronchi atau tidak
-    Abdomen   :    Berapa DJJ
d.      Perkusi
-    Reflek Patella : positif / negatif

II.      Identifikasi Masalah atau Diagnosa
Dx  :    Ny.”....” umur .... tahun .... G .... P ..... Ab .... Usia Kehamilan .... janin tunggal hidup intrauterin dengan .....
Ds   :    Data yang bersal dari klien atau pasien yang mendukung diagnosa ibu.
Do  :    Data yang berasal dari hasil pemeriksaan yang mendukung diagnosa.

III.    Antisipasi Masalah Potensial
R/   Mengetahui masalah yang bisa terjadi sesuai dengan data yang telah ada baik dari data subjektif maupun data objektif.

IV.    Identifikasi Kebutuhan Segera
R/   Mengetahui secara dini kebutuhan yang perlu segera dipenuhi karena jika tidak segera di penuhi akan meningkatkan angka kesakitan dan kematian pada ibu.

V.      Intervensi
Dx  :    Ny.”....” umur .... tahun .... G .... P ..... Ab .... Usia Kehamilan .... janin tunggal hidup intrauterin dengan .....
Tujuan             :    Ibu mendapat kelayanan kehamilan
Kriteria hasil   :    Ibu mendapat pelayanan kebidanan, ibu mengetahui keadaan diri dan janinnnya
Intervensi        :    Menyusun rencana tindakan yang akan dilakukan berdasarkan temuan masalah dan diagnosa.

VI.    Implementasi
Rencana menyeluruh seperti yang di uraikan pada langkah V, dilaksanakan secara efisien dan aman sesuai situasi dan kondisi.

VII.   Evaluasi
R/   Sebagai hasil akhir, bagaimana ibu setelah di lakukan asuahn kebidanan, apakah sesuai dengan kriteria hasil yang diingginkan

BAB III
TINJAUAN KASUS

ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE PATOLOGI PADA NY.”I”
USIA 36 TAHUN GIII P2002 Ab000 UK 28 MINGGU J/T/H/I DENGAN LETAK LINTANG

No. Register             : 12.081.780
Tanggal pengkajian    : 04 September 2012
Jam                              :09.00 WIB


I.PENGKAJIAN
A. Data Subyektif

1.      Identitas Suami/Istri
Nama          : Ny.”I”                                                  Nama suami : Tn. “A”
Umur          : 36 Thn                                                  Umur            : 41 Thn
Nikah          : ±13Thn                                                 Nikah            : ±13Thn                         
Suku           :Jawa                                                       Suku             : Jawa
Agama        : Islam                                                     Agama          : Islam
Pendidiikan : DI perhotelan                                      pendidikan   : S1         
Pekerjaan    : IRT                                                       pekerjaan      : swasta
Alamat        : Sarmidi mangun sarkowo                    Alamat          :Sarmidi mangun
                        Kec Bugul                                                       sarkowo kec.bugul
2. Alasan Datang
      Ibu mengatajan Ibu hamil 7 bulan dan ingin memeriksakan kehamilannya

3. Keluhan Utama
      Ibu mengatakan tidak ada keluhan

4. Riwayat Menstruasi
      Haid pertama umu      : ± 14 tahun
      Siklus                          : ± 28 hari
      Lamanya                     : ± 7 hari teratur
      Banyakanya                : ± 2 softeks/hari
      Keluhan                       : tidak ada
      HPHT                          : 23 -02-2012
      TP                                : 30 -11-2012
      Sifat darah                  : encer
      Warna                          : Merah
      Bau                              : Amis
      Dismenorrhoe              : Kadang – kadang
5. Riwayat perkawinan
      Perkawinan ke             : 1
      Status perkawinan       : sah
      Usia kawin                  : 23 tahun                    Dengan suami umur : 28 tahun
      Lama kawin                : 13 tahun                    Anak               : 2

6.  Riwayat kehamilan yang lalu
No.
Kehamilan
Persalinan
Nifas
usia
Ke-
Jenis
Penolong
Perlangsungan
BB
JK
Perlangsungan
KU ibu/bayi
Lamanya menyusui
1.
9 bln
I
spontan
Dokter
Sungsang
2700
Lk
Sesar
baik
2,3 thn
2.
9 bln
II
spontan
Dokter
normal
3100
LK
Sesar
baik
2 thn
3.
Hamil ini

7. Riwayat kehamilan sekarang
      Ibu mengatakan hamil ke 3 dengan umur kehamilan 7 bulan,gerakan janin di rasakan mulai umur kehamilan 4 bulan
      Keluhan – keluhan yang dirasakan saat hamil
      Trimester I       : Tidak ada keluhan
      Trimester II     : keputihan ± 2 bulan
      Trimester III    : tidak ada keluhan

8.  Riwayat penyakit yang lalu
Ibu mengatakan ibu tidak pernah menderita penyakit menular dan menurun seperti asma DM,hipertensi , dan lain  lain dan ibu mengatakan pernah operasi sesar 2 kali.

9. Riwayat Kesehatan Keluarga
      Dalam keluarga tidak ada yang menderita penyakit menular dan menurun seperti DM,jantung,asma,hipertensi 

10. Pola kebiasaan sehari hari
NO
Pola kebiasaan
Sebelum Hamil
Selama Hamil
1
Nutrisi
Makan 3x/hari porsi sedang dengan menu nasi,lauk sayur  Minum 6-8 gelas/hari air putih 
Makan 3x/hari porsi sedang dengan menu nasi,lauk sayur  Minum 7-9 gelas/hari air putih
2
Eliminasi
BAK 4-5x/hari
BAB 1x/hari
BAK 6-8x/hari
BAB 1x/hari
3
Aktivitas
Ibu mengerjakan semua tugas rumah seperti memasak,mencuci,menyapu, dan lain lain
Ibu mengerjakan semua tugas rumah seperti memasak,mencuci,menyapu, dan lain lain
4
Istirahat
Ibu tidur  ± 7 jam /hari dan tidak pernah tidur siang
Ibu tidur  ± 7 jam /hari dan tidur siang 2jam/hari
5
Personal Hygiene 
Mandi 2x/hari,gosok gigi 3x/hari , keramas 2x/minggu dang anti baju setiap habis mandi
Mandi 2x/hari,gosok gigi 3x/hari , keramas 2x/minggu dang anti baju setiap habis mandi

11. Riwayat psikososial
      Ibu merasa senang dengan kehamilannya .hubungan ibu dengan suami dan keluarganya baik,mereka semua mendukung kehamilan saat ini

12. Riwayat Sosial Budaya
      Selama hamil tidak ada pantangan dalam jenis makanan/minuman , ibu tidak pernah minum jamu dan tidak pernah merokok

B. Data Objektif

·         Kesadaran                   : Composmentis
·         Keadaan umum           : Baik
·         Tanda tanda vita         :
        TD                   : 110/70 mmHg
        N                     : 88x/m
        S                      : 36.5ºC
        P                       : 20x/m
·         Tinggi Badan              : 146 cm
·         Berat badan                 : 61 kg
·         LILA                            : 29 cm
Pemeriksaan Fisik
a.       Inspeksi
·         Kepala             : kulit kepala bersih ,tidak berketombe ,tidak ada luka dan benjolan ,rambut tidak rontok .
·         Muka   :tidak oedema . tidak pucat , sclera tidak ikterik, tidak ada oedema palpebra
·         Hidung            : simetris , bersih , tidak ada serumen
·         Leher   : Tidak ada pembesaran kelenjar linfe dan kelenjar tyrid maupun vena jugularis
·         Dada   : simetris , pernafasan normal
·         Payudara         : bersih , putting susu menonjol , hyperpigmentasi areola mamae
·         Perut    : membesar sesuai umur kehamilan , terdapat luka bekas operasi melintang , perut membucit ke samping
·         Ekstremitas     : simetris , tidak ada varices , tidak ada oedema
·         Palpasi
·         Leher   : Tidak ada pembesaran kelenjar tyroid dan vena jugularis
·         Payudara         : Tidak ada benjolan abnormal , colostrums belum keluar
·         Perut    :
·         Leopold I        : TFU 3 jari di atas pusat
ü  Leopold II  : kiri teraba bulat , keras melenting
              Kanan teraba kurang bulat , lunak , kurang melenting 
ü  Leopold III : kosong
ü  Leopold IV : kosong
b.      Auskultasi
DJJ ± 152x/menit
c.       Perkusi
Reflek patella +/+

II. IDENTIFIKASI DIAGNOSA,MASALAH
Ny.”I” Usia 36 Tahun Giii P2002 Ab000 Uk 28 Minggu J/T/H/I Dengan  Letak Lintang

DS           : ibu mengatakan hamil yang ketiga  dan pernah mengalami keguguran
Ibu mengatakan ibu mengalami nyeri tekan di perut sebelah kiri dan terasa gerakan janin disebelah kanan     
DO           : Palpasi Leopold II kiri teraba bulat , keras melenting   Kanan teraba kurang bulat , lunak , kurang melenting
                 Leopold III dan IV Kosong
                 TD : 110/70 mmHg
                 S     : 36,5
                 N     : 88x/menit
                 RR  : 20x/menit

III. ANTISIPASI DIAGNOSA / MASALAH POTENSIAL
      Potensial terjadi persalinan letak lintang
      Ds        : umur kehamilan 7 bulan
      Do       : Palpasi Leopold II kiri teraba bulat , keras melenting   Kanan teraba kurang bulat , lunak , kurang melenting Leopold III dan IV Kosong

IV. IDENTIFIKASI KEBUTUHAN SEGERA
Kolaborasi dengan dokter ahli kandungan untuk pemeriksaan USG.
V. RENCANA TINDAKAN
Diagnosa         : Ny.”I” Usia 36 Tahun Giii P2002 Ab000 Uk 28 Minggu J/T/H/I Dengan  Letak Lintang

Tujuan               : Kehamilan tetap berlangsung normal hingga persalinan  dimulai
Kriteria            :
1.      Pembesaran perut sesuai dengan umur kehamilan
2.      Kelainan letak lintang teratasi
3.      Ibu dapat beradaptasi dengan kehamilannya yang letak lintang dan tidak merasa khawatir
TTV normal
        TD                   : 110/70 mmHg           (normal 120/80mmHg)
        N                     : 88x/m                        ( normal 60-80x/menit)
        S                      : 36.5ºC                       (normal 36,5ºC
        P                      : 20x/m                        (normal 18-24x/menit)
4.      Pergerakan janin kuat dan teratur (1x dalam 1 jam, minimal 10x dalam 10 jam)
5.      DJJdalam batas normal (120-160x/menit)
Intervensi
a)      Jelaskan tindakan yang akan dilakukan pada ibu
Rasional          : dengan pemberian penjelasan tentang prosedur yang akan dilakukan, maka ibu akan mengerti sehingga mau bekerja sama dengan petugas kesehatan dalam melakukan tindakan pengobatan/pemulihan utamanya dalam hal tindakan.
b)      Lakukan pemeriksaan fisik
Rasional          : untuk mengetahui keadaan ibu secara umum berdasarkan hasil pemeriksaan
c)      Jelaskan hasil pemeriksaan
Rasional          : dengan memberikan penjelasan kepada ibu tentang hasil pemeriksaannya,dengan begitu ibu akan mengetahui tentang keadaannya
d)     Berikan KIE pada ibu tentang gizi seimbang dan personal hygiene
Rasional          : dengan memberikan HE tentang gizi seimbang dan personal hygiene pada ibu, maka ibu akan mengerti dan memperhatikan gizinya serta kebersihan dirinya.
e)      Anjurkan pada ibu untuk tetap mengkonsumsi tablet Fe
Rasional          : suplemen zat besi dapat membantu meningkatkan kadar Hb ibu disamping intake makanan yang mengandung zat besi.
f)       Diskusikan tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan
a)      Perdarahan jalan lahir
b)      Perdarahan disertai nyeri/tanda nyeri
c)      Terdapat perubahan/penurunan gerakan janin
d)     Timbul bengkak terutama pada wajah dan tungkai
e)      Penglihatan kabur
f)       Demam/panas tinggi
g)      Muntah terus-mennerus
h)      BAB lebih dari 4x dan cair
i)        Keluar air ketuban sebelum waktunya
Rasional           : dengan memberitahu ibu tentang tanda bahaya dalam kehamilan, ibu akan mengerti dan melakukan anjuran bidan/dokter jika mengalami salah satu tanda bahaya (tidak terlambat dalam perjalanan, tidak terlambat dalam pengambilan Keputusan, dan tidak terlambat dalam pengobatan)
g)      Anjurkan ibu untuk menghitung gerakan janin
Rasional          : dengan menganjurkan ibu untuk menghitung gerakan janinnya, ibu dapat mengontrol sendiri gerakan janinnya
h)      Siapkan fisik dan mental ibu dengan memberikan konseling pada ibu bahwa walaupun letak janinnya tidak berubah(letak lintang) tetapi persalinan dapat berlangsung normal asal bersalin di puskesmas/RS yang memiliki peralatan lebih lengkap dan tenaga yang terampil.
Rasional          : persalinan letak lintang dapat berlangsung secara pervaginam,berbeda dengan presentasi kepala sehingga harus dilakukan di puskesmas/RS yang memiliki peralatan lengkap dan ditolong oleh tenaga kesehatan (bidan/dokter) yang terampil dalam pertolongan persalinan letak lintang.
i)        Diskusikan tentang persiapan persalinan dan kelahiran serta persiapan ibu jika timbul komplikasi
Rasional          : hal ini akan membantu ibu agar siap, terutama mengenai tempat persalinan, penolong persalinan, biaya yang disiapkan, serta keluarga yang mendampinginya selama berada di RS/PKM dan juga yang akan menjaga rumahnya. Ibu juga akan siap jika nantinya timbul komplikasi pada saat persalinan/kelahiran
j)        Anjurkan ibu untuk datang kembali 1 minggu kemudian
Rasional          : untuk memantau  pertumbuhan dan perkembangan janin serta keadaan ibu dan mendeteksi adanya kelainan dalam kehamilan.


VI. IMPLEMENTASI

Tanggal           : 04 September 2012
Jam                  : 09.00 WIB
1.      Menjelaskan tindakan yang akan dilakukan  pada ibu
2.      Melakukan pemeriksaan fisik
3.      Menjelaskan hasil pemeriksaan
4.      Memberikan KIE pada ibu tentang gizi seimbang dan personal hygine 
5.      menganjurkan pada ibu untuk tetap mengkonsumsi tablet Fe
6.      Mendiskusikan tentang tanda tanda bahaya dalam kehamilan
7.      Menganjurkan ibu untuk menghintung gerakan jain
8.      Menyiapkan fisik dan mental ibu dengan memberikan konseling pada ibu mengenai letak lintang
9.      Mendiskusikan tentang persiapan dan kelahiran serta persiapan ibu jika timbul komplikasi
10.  Menganjurkan ibu untuk datang kembai 1 minggu kemudian
VII EVALUASI
Tanggal           : 04 September 2012
Jam                  : 10.00 WIB
S        : ibu mengatakan mengerti tentang penjelasan yang diberikan petugas kesehatan
Tanda tanda vital
·                TD                   : 110/70 mmHg          
·                N                     : 88x/m                       
·                 S                      : 36.5ºC                      
·                 P                      : 20x/m              
A       : Ny.”I” Usia 36 Tahun Giii P2002 Ab000 Uk 28 Minggu J/T/H/I Dengan  Letak Lintang
Palpasi
ü  Leopold I    : TFU 3 jari di atas pusat
ü  Leopold II  : kiri teraba bulat , keras melenting
              Kanan teraba kurang bulat , lunak , kurang melenting 
ü  Leopold III : kosong
ü  Leopold IV : kosong
P        : 
o   Memberikan KIE tentang pemenuhan nutrisi
o   Memberikan KIE tentang personal hygiene
o   Memberikan KIE tentang perawatan payudara
o   Menyiapkan fisik dan mental ibu ‘mendiskusikan tentang persiapan kelahiran
o   Member tahu ibu control 1 minggu kemudian

BAB IV
PEMBAHASAN

Kehamilan merupakan suatu peristiwa penyatuan antara sel sperma dan sel telur di tuba fallopi disebut juga dengan konsepsi. Hasil konsepsi ini akan tertanam kedalam endometrium. Peristiwa ini disebut nidasi (implementasi) dan hasil konsepsi ini akan berkembang terus didalam rahim menjadi janin.
Pada pembahasan kasus Ny.”I” usia 36 tahun GIII P2002 Ab000 UK 28 Minggu letak lintang  Hidup Intrauteri ini dilakukan pengkajian data secara subyektif dan obyektif. Identifikasi masalah dan diagnosa sesuai dengan tinjauan teori. Tidak ada kesenjangan antara teori dan praktek. Dalam kasus ini tidak ada identifikasi kebutuhan segera karena tidak ada masalah potensial yang muncul. Intervensi dilakukan sesuai dengan teori serta dilakukan implementasi sesuai dengan kondisi pasien. Pada evaluasi dilakukan sesuai dengan hasil akhir setelah dilakukan implementasi dan didapatkan ibu telah mengerti dan memahami penjelasan petugas serta ibu mengerti kapan harus kembali ke petugas kesehatan yaitu apabila ada masalah atau sesuai jadwal yang telah ditentukan. Secara keseluruhan asuhan kebidanan pada Ny.”I” dilakukan sesuai dengan teori dan tidak ada kesenjangan.
Asuhan kebidanan ini bertujuan untuk mengawasi kehamilan ibu agar tidak terjadi komplikasi selama kehamilan. Untuk itu perlu dilakukan asuhan yang sesuai dengan prosedur.
BAB V
PENUTUP


5.1       Kesimpulan

5.2       Saran
5.2.1    Untuk Tenaga Kesehatan
5.2.2    Untuk Masyarakat

DAFTAR PUSTAKA



Mochtar, Rustam. 1998. Sinopsis Obstetri Jilid 2. EGC:Jakarta
Sarwono. 2005. Ilmu Kebidanan. Pustaka; Jakarta
Bagus, Gde Manuaba Ida. 1982. Ilmu Kebidanan dan Keluarga Berencana untuk Pendidikan  Kebidanan . EGC; Jakarta

Bobak. 2002. Buku Ajar Keperawatan Maternitas. EGC; Jakarta
Saifuddin, Abdul bari.2006. Pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal.Yayasan Bina Sarwono Prawirohardjo:Jakarta.

Azrul, Azwar.2007.Asuhan Persalinan Normal.JNPK-KR/POGI: Jakarta


No comments:

Post a Comment